Kendari, Tajukinfo.com – Dinas Sosial Kota Kendari menyediakan dapur umum bagi korban terdampak banjir di Kelurahan Lepo-Lepo, Kecamatan Baruga, Kota Kendari, Sulawesi Tenggara (Sultra).
Kepala Seksi Perlindungan Sosial Korban Bencana Alam (PSKBA) Dinas Sosial Kota Kendari, Suarni mengatakan, Dapur Umum ini menyediakan makanan tiga kali sehari untuk memenuhi kebutuhan sebanyak 500 pengungsi banjir.
“Sesuai arahan Gubernur Sulawesi Tenggara, dapur umum ini akan dioperasikan selama 7 hari,” kata Suarni
Senin 30 Juni 2025.
Selanjutnya, Kepala Seksi PSKBA Dinas Sosial Kota Kendari ini juga mengungkapkan, yang terlibat dalam pengelolaan dapur ini adalah Dinas Sosial Kota Kendari bersama BPBD Kota Kendari, Tagana dan JPKP.
“Untuk sekarang menu yang disediakan itu masih nasi, ikan kaleng, pop mie, telur dan indomie,” tambahnya.
Untuk diketahui, hingga sekarang Posko Penanggulangan Bencana Banjir Kota Kendari masih menerima bantuan dari berbagai OPD Pemkot Kendari.
















